Home » , » Prinsip Percakapan: Prinsip Ironi, Prinsip Kelakar, Prinsip Kejujuran dan Ketulusan, Prinsip Turn Taking

Prinsip Percakapan: Prinsip Ironi, Prinsip Kelakar, Prinsip Kejujuran dan Ketulusan, Prinsip Turn Taking

Prinsip Ironi
Prinsip ironi tidak begitu populer dikaji dalam pragmatik. Ironi lebih dipahami sebagai majas sindiran yang diungkapkan secara halus. Timbul pula istilah sarkasme yang diartikan sebagai sebuah teknik dalam berkomunikasi di mana ungkapan verbal disampaikan secara sinis dan memaksimalkan ironi. Rahardi (2003: 88) menyatakan bahwa ironi dapat dipahami sebagai sosok ragam atau laras bahasa atau sosok gaya bahasa yang menyatakan maksud seolah-olah sangat santun padahal sesungguhnya orang tersebut bersikap yang tidak santun.
Di dalam pragmatik, prinsip ironi tersebut digunakan untuk mengungkapkan tuturan dengan cara yang ramah untuk menyinggung perasaan orang lain. Dengan kata lain, ironi merupakan sopan santun yang mengejek (menyindir). Dengan penggunaan prinsip ironi, memungkinkan seseorang untuk bertindak tidak sopan dan bertujuan merugikan dan menyudutkan orang lain. Penyudutan tersebut dilakukan secara tidak langsung.
Contoh:
Konteks: Seorang ibu menyindir anaknya yang mendapat banyak nilai merah pada buku rapornya.
“Wah, pintar sekali anakku sampai rapornya merah semua.”
Di dalam tuturan tersebut sang ibu tidak secara langsung memarahi anaknya tetapi mengungkapkaannya melalui sindiran.

Prinsip Kelakar
Leech dalam Marsudi, 2003 menyatakan Prinsi kelakar adalah cara menyinggung perasaan untuk beramah-tamah. Hal tersebut dapat diartikan bahwa dalam bergaul, seseorang kadang perlu mengejek orang lain dengan tujuan bergurau atau bercanda. Kelakar dilakukan hanya sekadar untuk mengakrabkan suasana tanpa terkandung maksud menyinggung perasaan atau merugikan orang lain.
Contoh:
Konteks: Gurauan salah satu pria kepada temannya yang datang bersama kekasihnya.
“Mukamu jelek begitu, kok bisa dapat pacar secantik Luna Maya.”
Di dalam tuturan itu teman tersebut tidak bermaksud untuk benar-benar menghina wajah temannya, tetapi hanya bergurau setelah melihat temannya datang bersama wanita cantik.

Prinsip Kejujuran dan ketulusan
Ketulusan (sincerity) dan kejujuran (truthfulness) merupakan syarat  untuk menggambarkan kondisi internal dari penutur yang baik. Seperti dalam tulisan di blog tulisan makyun mengungkapkan melalui konsep universal pragmatik yang mencakup prinsip universal dalam penggunaan bahasa. Ia menyebutkan tiga macam fungsi dalam tindak tutur (speech-act), yakni pertama, konstatif (constative) atau asertif, yaitu tindak-tutur berkaitan dengan nilai benar-salah ujaran yang dilandasi oleh syarat kebenaran; kedua, regulatif (regulative), yaitu tindak-tutur yang bertujuan mempengaruhi hubungan seseorang dengan orang lainnya atau kelompok tertentu dan dilandasi oleh syarat kepatutan (appropriateness); dan ketiga, avowals, yaitu tindak tutur yang bertujuan menggambarkan kondisi internal diri penutur dan disyaratkan oleh ketulusan (sincerity) kejujuran (truthfulness).
Berdasarkan pernyataan tersebut, dapat disimpulkan bahwa untuk menjadi pembicara atau komunikator yang baik maka seseorang itu harus memiliki ketulusan dan juga apa yang disampaikannya juga harus jujur. Bagi seorang penutur yang memanfaatkan prinsip ini, ia akan lebih dihormati oleh kalangannya maupun bawahannya.

Prinsip Turn-Taking
Dalam artikelnya, Santoso (2007) mengemukakan bahwa turn-taking adalah proses dimana peran dari pembicara dan pendengar bertukar tempat. Di dalam turn-taking, terdapat pihak yang menjadi pusat, misalnya seorang guru dalam proses pembelajaran atau pembicara dalam seminar. Di dalam kondisi seperti itu, prinsip turn taking dimaksudkan untuk mendapatkan respon dari pendengar. Terjadinya turn-taking dapat dilakukan dengan cara-cara berikut ini.
1. Pembicara menawarkan kesempatan kepada pendengar secara eksplisit, misal mengajukan 
    pertanyaan.
2. Pembicara memberikan gab (jeda) singkat dalam pembicaraan. Jeda tersebut terkadang dapat 
    dilakukan untuk memancing respon dari pendengar. 
Contoh:
Konteks: Seorang guru mengajukan pertanyaan pada siswa setelah memberikan pelajaran.
Guru             : Siapa yang pernah membaca puisi?
Siswa            : Saya, Bu.
Guru             : Nah, apa yang kamu ketahui tentang puisi?
           
Daftar Pustaka
Marsud i. 2003. Gaya bahasa ironi dan kelakar dalam rubrik ‘mr. Pecut’ di surat kabar jawa pos.http://tulisanmakyun.blogspot.com/2007/07/linguistik-pragmatik.html.  Diakses pada Rabu, 10 Mei 2009 pukul 15.00 WIB

Marsudi. 2003. Komunikasi dalam Teori Kritis.   http://tulisanmakyun.blogspot.com/2007/12/teori-komunikasi.html. Diakses pada Rabu, 10 Mei 2009 pukul 15.00 WIB

Rahardi, R kunjana. 2003. Berkenalan dengan ilmu bahasa pragmatic. Malang: penerbit DIOMA

Santosa, Riyadi. 2007. Scaffolding dalam Bercerita sebagai Metode Pengenalan Nilai-nilai Ideologis kepada Siswa. http://www.pusatbahasa.diknas.go.id/laman/artikel/Riyadi%20santosa-UNS_Artikel_SCAFFOLDING_DALAM_BERCERITA.pdf. Diakses pada Rabu, 10 Mei 2009 pukul 15.00 WIB
Share this article :

1 komentar:

  1. SAYA MAS ANTO DARI JAWAH TENGAH.
    DEMI ALLAH INI CERITA YANG BENAR BENAR TERJADI(ASLI)BUKAN REKAYASA!!!
    HANYA DENGAN MENPROMOSIKAN WETSITE KIYAI BODAS DI INTERNET SAYA BARU MERASA LEGAH KARNA BERKAT BANTUAN BELIU HUTANG PIUTAN SAYA YANG RATUSAN JUTA SUDAH LUNAS SEMUA PADAHAL DULUHNYA SAYA SUDAH KE TIPU 5 KALI OLEH DUKUN YANG TIDAK BERTANGUNG JAWAB HUTANG SAYA DI MANA MANA KARNA HARUS MENBAYAR MAHAR YANG TIADA HENTINGNYA YANG INILAH YANG ITULAH'TAPI AKU TIDAK PUTUS ASA DALAM HATI KECILKU TIDAK MUNKIN SEMUA DUKUN DI INTERNET PALSU AHIRNYA KU TEMUKAN NOMOR KIYAI BODAS DI INTERNET AKU MENDAFTAR JADI SANTRI DENGAN MENBAYAR SHAKAT YANG DI MINTA ALHASIL CUMA DENGAN WAKTU 2 HARI SAJA AKU SUDAH MENDAPATKAN APA YANG KU HARAPKAN SERIUS INI KISAH NYATA DARI SAYA.....

    …TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA AKI BODAS…

    **** BELIAU MELAYANI SEPERTI: ***
    1.PESUGIHAN INSTANT 10 MILYAR
    2.UANG KEMBALI PECAHAN 100rb DAN 50rb
    3.JUAL TUYUL MEMEK / JUAL MUSUH
    4.ANGKA TOGEL GHOIB.DLL..

    …=>AKI BODAS<=…
    >>>085-320-279-333<<<






    SAYA MAS ANTO DARI JAWAH TENGAH.
    DEMI ALLAH INI CERITA YANG BENAR BENAR TERJADI(ASLI)BUKAN REKAYASA!!!
    HANYA DENGAN MENPROMOSIKAN WETSITE KIYAI BODAS DI INTERNET SAYA BARU MERASA LEGAH KARNA BERKAT BANTUAN BELIU HUTANG PIUTAN SAYA YANG RATUSAN JUTA SUDAH LUNAS SEMUA PADAHAL DULUHNYA SAYA SUDAH KE TIPU 5 KALI OLEH DUKUN YANG TIDAK BERTANGUNG JAWAB HUTANG SAYA DI MANA MANA KARNA HARUS MENBAYAR MAHAR YANG TIADA HENTINGNYA YANG INILAH YANG ITULAH'TAPI AKU TIDAK PUTUS ASA DALAM HATI KECILKU TIDAK MUNKIN SEMUA DUKUN DI INTERNET PALSU AHIRNYA KU TEMUKAN NOMOR KIYAI BODAS DI INTERNET AKU MENDAFTAR JADI SANTRI DENGAN MENBAYAR SHAKAT YANG DI MINTA ALHASIL CUMA DENGAN WAKTU 2 HARI SAJA AKU SUDAH MENDAPATKAN APA YANG KU HARAPKAN SERIUS INI KISAH NYATA DARI SAYA.....

    …TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA AKI BODAS…

    **** BELIAU MELAYANI SEPERTI: ***
    1.PESUGIHAN INSTANT 10 MILYAR
    2.UANG KEMBALI PECAHAN 100rb DAN 50rb
    3.JUAL TUYUL MEMEK / JUAL MUSUH
    4.ANGKA TOGEL GHOIB.DLL..

    …=>AKI BODAS<=…
    >>>085-320-279-333<<<

    ReplyDelete

 
Support : Femin Collection | Habitat Design | Kreatifa Media
Copyright © 2013. Belajar Indonesia - All Rights Reserved
Template Created by Habitat Design Published by Kreatifa Media
Proudly powered by Blogger